Harga Samsung Galaxy Tab A – Samsung kembali merilis tablet terbarunya dengan seri Samsung Galaxy Tab A. Tablet ini menjadi keluarga baru untuk tablet Samsung dikelas menengah kebawah, dan mungkin menjadi penerus Samsung Galaxy Tab 4 yang dirilis tahun lalu. Apabila Galaxy Tab 4 dibuat dalam 3 ukuran layar berbeda, maka kali ini Samsung memasarkan Galaxy Tab A dengan 2 pilihan layar yaitu 9.7 Inch dan 8.0 inch, rasio layarnya juga berubah menjadi 4 : 3 layaknya tablet buatan Apple.
Layar dengan rasio 4 : 3 dinilai lebih nyaman untuk membaca sebuah e-book ataupun menonton film, apalagi Galaxy Tab A juga didesain sangat tipis dengan ketebalan sekitar 7.5 inch. Sementara untuk Harga Samsung Galaxy Tab A tersebut dibanderol dengan harga termurah sekitar 3.5 Jutaan, dan harga termahal sebesar 4.9 Jutaan untuk model 9.7 Inch. Bagi anda yang tertarik membelinya, dan ingin tahu Harga Samsung Galaxy Tab A secara lengkap, silahkan simak rangkumannya dibawah ini.
Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Tab A
1. Spesifikasi Samsung Galaxy Tab A
Dimensi |
|
Berat |
|
Layar |
|
Konektifitas |
|
Memory |
|
Hardware |
|
Kamera |
|
Baterai |
|
2. Review Samsung Galaxy Tab A
Layar Samsung Galaxy Tab A memiliki resolusi sangat kecil untuk ukuran tablet diatas 3 Juta Rupiah. Samsung hanya membekali Galaxy Tab A 9.7 dengan layar berukuran 9.7 inch beresolusi 768 x 1024 pixels yang menghasilkan kerapatan pixel sebesar -132 ppi. Walaupun ukurannya sangat besar, layarnya kurang optimal saat memutar file dan menjalankan game beresolusi besar. Idealnya layar Galaxy Tab A 9.7 menggunakan resolusi Quad HD dan layar Super Amoled agar terlihat lebih tajam seperti yang dimiliki Galaxy Tab S.
Sedangkan untuk model Galaxy Tab A 8.0 memiliki layar TFT berukuran 8 inch dengan resolusi sebesar 768 x 1024 pixels. Layarnya akan lebih tajam dibandingkan Tab 9.7 inch karena memiliki kerapatan pixel lebih tinggi mencapai -160 ppi. Walaupun resolusi keduanya masih tergolong rendah, Samsung mengimbanginya dengan desain Samsun Galaxy Tab A yang tipis berketebalan 7.5 mm, sedangkan untuk beratnya sekitar 320 gram untuk versi 8 Inch, dan 457 gram untuk versi 9.7 inch.
Selain membuat versi layar berbeda, Samsung juga memasarkan tablet terbarunya dengan 2 pilihan konektivitas yaitu Wifi Only dan versi LTE, harga kedunaya tentu saja berbeda-beda karena konektivitas merupakan hal penting pada perangkat Android khususnya tablet. Bagi anda yang suka berpergian, lebih baik membeli versi LTE walaupun Harga Samsung Galaxy Tab A model LTE dibanerol lebih mahal dibandingkan versi Wifi Only. Sayangnya untuk konektivitas berbagi file hanya disediakan Bluetooth V4.0 tanpa adanya NFC.
Selanjutnya untuk bagian dapur pacu, sudah disediakan Chipset Qualcomm Snapdragon 410 yang berpacu pada processor 64 Bit dengan kecepatan Quad Core 1.2 Ghz. Untuk pengolahan grafis dalam memenuhi kebutuhan game dan film HD, sudah disediakan GPU Adreno 306. Kabar baiknya Samsung Galaxy Tab A sudah didukung Ram berukuran 2 GB, sehingga kecepatan dan peforma mulitaskingnya lebih baik dibandingkan Galaxy Tab 4 yang masih mengandalkan Ram berukuran 1.5 GB.
Kemudian untuk ruang penyimpanan internal yang disediakan Samsung berukuran 16 GB untuk versi Wifi Only, sedangkan bagi anda yang membeli versi LTE akan mendapatkan memory internal berukuran 32 GB. Apabila memory internal terasa masih kurang dalam menyimpan file film ataupun game yang anda miliki, tablet ini juga didukung penyimpanan ekternal berbentuk microSD dengan kapasitas maksimum sebesar 128 GB.
Spesifikasi hardware yang dimiliki kedua tablet tersebut tergolong cepat dan responsif dalam membuka aplikasi dan game karena Samsung juga melengkapinya dengan sistem operasi Android Lollipop, yang di optimalkan dengan user interface Samsung TouchWiz UI. User interface Samsung Galaxy Tab A tidak berbeda dengan Smartphone Samsung pada umumnya, dan kemungkinan sudah dilengkapi fitur Multi-Window untuk menjalankan dua aplikasi bersamaan pada satu layar.
Bagian kamera masih menjadi fakto penentu kesuksesan sebuah tablet Android. Untuk itulah Samsung meningkatkan kekuatan bidik kamera tablet murahnya dari 3.15 Megapixel menjadi kamera belakang 5 Megapixel. Sayangnya kamera tersebut tidak dilengkapi LED Flash, dan hanya membawa fitur Autofocus, mungkin Samsung ingin mengkuti jejak Apple yang tak melengkapi iPad dengan LED Flash, ataupun Xiaomi yang merilis Xiaomi Mipad tanpa LED Flash.
Harga Samsung Galaxy Tab A yang dibanderol cukup murah, menjadi salah satu faktor mengapa tablet ini tidak dilengkapi LED Flash, namun untungnya kamera depannya memiliki lensa 2 Megapixel yang mampu memenuhi kebutuhan penggunanya untuk berfoto selfe dan melakukan panggilan video call. Selain itu kameranya juga mampu merekam sebuah video, hanya saja resolusi yang dihasilkannya masih cukup kecil dan tak optimal saat merekam dimalam hari.
Untuk mengimbangi peforma hardaware yang cepat, dan ukuran layar yang besar, Samsung menyediakan baterai Li-ion berukuran 4200 mAh pada Samsung Galaxy Tab A 8.0, sedangkan untuk Tab A 9.7 dibekali baterai 6000 mAh. Desain Samsung Galaxy Tab A yang tipis, tidak memungkinan baterai tersebut untuk dilepas, namun jangan khwatir baterainya cepat rusak karena Samsung sudah membuktikan pada baterai Galaxy Tab S yang tergolong awet walaupun sama-sama bertipe Non-Removable.
3. Harga Samsung Galaxy Tab A
Harga Samsung Galaxy Tab A untuk ukuran layar 8 inch dibanderol sebesar $275 atau sekitar 3.5 Jutaan untuk versi Wifi Only. Sedangkan bagi anda yang tertarik membeli versi LTE, harus mengeluarkan uang sebeasar $340 atau sekitar 4.4 Jutaan. Harganya memang cukup mahal apabila dibandingkan dengan tablet buatan Xiaomi ataupun Lenovo, namun nyatanya Tablet Samsung masih menjadi tablet Android terlaris didunia, karena dinilai memiliki kualitas dan kualitas produk yang selalu terjaga.
Harga Samsung Galaxy Tab A 8.0 |
|
Harga Samsung Galaxy Tab A 9.7 |
|
Rate 1 $ = Rp. 13.000 |
Bagi anda yang tertarik membeli tablet berukuran besar, sepertinya lebih baik memilih model 9.7 Inch. Harga Samsung Galaxy Tab A 9.7 dibanderol termurah sebesar $307 atau sekitar 3.9 Jutaan untuk model Wifi Only, sedangkan harga untuk versi LTE dibanderol sebesar $372 atau sekitar 4.9 Juta Rupiah. Untuk mendapatkan salah satu tablet tersebut, anda harus bersabar karena tablet ini akan dirilis secara global pada bulan April 2015. Semoga saja nantinya Galaxy Tab A dirilis bersamaan dengan Samsung Galaxy S6 Edge agar penggila Android di Indonesia, bisa langsung merasakan 2 produk berkualitas buatan Samsung
4. Kesimpulan
Kelebihan Galaxy Tab A
| Kekurangan Galaxy Tab A |
|
|
Kekurangan paling menonjol dari kedua tablet diatas adalah resolusi layarnya masih sangat kecil, sehingga gambar yang dihasilkan dinilai kurang tajam dan akan terlihat dot pixel-nya. Untungnya Samsung melengkapi Galaxy Tab A dengan dapur pacu cepat yang mengandalkan processor 64 Bit dan Ram 2GB, jadi tak masalah mengeluarkan uang hingga 4 Juta Rupiah untuk membayar Harga Samsung Galaxy Tab A diatas, bagaimana tertarik membelinya ?
Baca juga Harga Samsung Galaxy Xcover 3